≡ Menu

Daftar Perlengkapan Mandi Bayi Baru Lahir

Daftar Perlengkapan Mandi Bayi Baru Lahir

Sebagaimana yang kita tahu, perlengkapan mandi bayi merupakan hal wajib yang harus dimiliki oleh setiap orang tua yang memiliki bayi. Bayi harus dimandikan agar bersih dan nampak segar. Namun, bagi orang tua yang baru saja memiliki bayi seringkali merasa bingung dalam menentukan perlengkapan apa saja yang dibutuhkan oleh bayi ketika mandi, selain shampoo dan sabun.

Nah, untuk itu, pada kesempatan kali ini kami akan bagikan referensi daftar perlengkapan mandi bayi baru lahir, yang bisa dijadikan pertimbangan. Nah, apa saja kira-kira?

Daftar perlengkapan mandi untuk bayi baru lahir yang  wajib di beli

  1. Bak Mandi

Ketika hendak mandi bayi diwajibkan untuk menggunakan bak mandi. Hal ini akan membuat bayi merasa nyaman ketika dimandikan dan tentunya akan memudahkan anda saat memandikannya. Penting untuk diperhatikan mengenai pemilihan bak mandi, pilihlah bak mandi yang menggunakan bahan yang tidak licin dan tentunya aman. Pilihlah material yang aman ketika digunakan, agar tidak berdampak buruk bagi sikecil.

  1. Shampoo Bayi

Shampoo mandi bayi merupakan hal yang harus anda perhatikan. Pilihlah shampoo khusus untuk bayi yang memiliki kandungan alami serta buah-buahhan untuk membersihkan dan melembutkan rambut bayi. Pilih juga shampoo dengan kualitas baik dan jangan memilih shampoo dengan harga yang murah dan belum terbukti kualitasnya. Tak kalah pentingnya, untuk tidak terlalu sering memberi shampoo pada bayi, cukup dua kali dalam seminggu. Karena kulit kepala bayi masih sangat sensitif yang kemungkinan bisa terjadi iritasi atau alergi jika terlalu sering menggunakan shampoo.

  1. Sabun Mandi Bayi

Selain penggunaan shampoo, sabun mandi juga tak kalah pentingnya. Selain untuk membersihkan kulit bayi, sabun digunakan untuk melembutkan kulit. Sama seperti shampoo pilihlah sabun dengan kualitas yang baik dan sabun khusus untuk bayi.  Pilihlah sabun jenis cair, tentunya akan memudahkan anda saat menyabuni tubuh bayi. Banyak sabun yang dijual dipasaran yang tentunya anda harus memilih secara hati-hati.  Jika  anda salah memilih tentunya akan berakibatkan fatal bagi kulit bayi. Sabun dengan aroma buah-buahhan akan membuat sang bayi merasa segar dan wangi.

  1. Handuk

Sehabis mandi tentunya bayi akan dikeringkan menggunakan handuk, pilihlah bahan handuk yang tebal dan lembut agar mampu menyerap air dan tidak terasa kasar saat bersentuhan dengan kulit bayi.

Handuk dengan kualitas baik merupakan handuk yang mampu menyerap air tanpa harus menekannya terlalu kuat. Bahan dasar katun bisa menjadi pilihan anda untuk digunakan pada sang bayi. Meskipun sepele, pemilihan handuk sangat disarankan karena kulit bayi sangat sensitif dan tidak boleh sembarangan untuk memilih handuk.

  1. Bedak Bayi

Pemilihan bedak bayi sangatlah penting, hindari produk bedak bayi dengan kandungan talek atau talc. Bahan ini merupakan bahan yang cukup bahaya untuk kesehatan, jika terlalu sering terhirup bisa menimbulkan kerusakan pada paru-paru dan gangguan pernafasan pada bayi. Lebih parahnya efek sampingnya bisa berisiko pada gangguan paru-paru, jantung, kulit, sistem syaraf, serta iritasi mata dan tenggorokan. Pilihlah bedak dengan bahan yang aman, jika bayi tidak sengaja terhirup bedak segera bawa keluar rumah agar bayi bisa menghirup udara segar dan segera hubungi dokter.

  1. Perlak Mandi Bayi

Perlak mandi merupakan salah satu perlengkapan mandi yang wajib dimiliki. Ketika bayi selesai dimandikan bayi akan memakai baju diatas kasur yang dilapisi oleh perlak. Perlak berguna agar air yang masih menempel pada badan bayi tidak membasahi kasur dan berguna juga ketika bayi buang air kecil atau besar tidak mengotori kasur atau area sekitarnya tentunya ini akan mempermudahkan anda.

  1. Minyak Telon

Minyak telon dapat membuat bayi terasa hangat, banyak para ibu yang menggunakan  minyak telon setelah bayi dimandikan. Minyak telon berguna untuk menghangatkan tubuh bayi, meredakan perut kembung, dan melindungi bayi dari gigitan nyamuk.

Oleskan minyak telon pada dada, perut, pingang, dan telapak kaki. Minyak telon ini bisa digunakan setiap hari, terutama setelah mandi dan saat malam hari.

8. Washlap

Washlap berguna untuk membersihkan badan dan kotoran bayi, sebaiknya anda memisahkan washlap yang dipakai untuk mandi dan untuk membersihkan kotoran.

  1. Baby Hair Oil

Baby hair oil  digunakan untuk mengharumkan rambut dan kesuburan rambut bayi. Para ibu biasanya selalu memberikan baby hair oil kepada bayinya setelah mandi agar rambut bayi terasa halus dan subur. Banyak sekali produk yang menjual baby hair oil, pilihlah produk alami yang memiliki wangi buah-buahhan yang akan membuat bayi merasa lebih segar.

Kesalahan yang Sering Terjadi Saat Memandikan Bayi

Memandikan bayi baru lahir merupkan moment yang sangat istimewa bagi orang tua. Namun terkadang moment ini bisa menjadi hal yang menakutkan, karena bayi yang baru lahir sangat rentan dan rapuh.

Banyak ibu yang masih sering melakukan kesalahan dalam memandikan bayi. Berikut beberapa diantaranya:

  • Memandikan Bayi Setiap Hari

Seorang ibu tentunya ingin bayinya dalam kondisi yang selalu bersih, namun apakah anda sadar jika memandikan bayi setiap hari akan membuat kulit menjadi kering. Bayi sebenarnya tidak perlu dimandikan setiap hari jika tubuhnya tidak kotor. Anda bisa membersihkan wajah dan tubuhnya dengan menyeka menggunakan washlap sehingga bayi terlihat lebih segar dan bersih tanpa harus memandikan bayi setiap hari.

  • Mengabaikan Rasa Nyaman

Rasa tidak nyaman biasanya ditunjukan pada saat bayi dimandikan, pada kondisi ini biasnya bayi akan menangis ketika dimandikan. Untuk memandikan bayi yang menangis idealnya dengan hanya mengusap wajah menggunakan washlap saja, dengan air yang hangat. Setelah membasuh wajah anda bisa melanjutkan dengan membasuh bagian tubuh yang lainnya. Intiny buat bayi merasa nyaman agar dia tidak menangis lagi.

  • Tidak Menggunakan Sabun Khusus Bayi

Sabun biasa  pada umumnya memang menghasilkan busa yang lebih banyak daripada sabun khusus bayi, namun hal ini akan membuat kulit bayi menjadi kering. Memandikan bayi wajib menggunakan sabun khusus bayi karena sabun yang diproduksi terdapat kandungan pH netral yang dkhususkan untuk kulit bayi.

Sekarang ini sudah banyak produksi sabun yang bisa anda pilih untuk memandikan bayi, baca baik-baik kandungan yang terdapat didalam sabun sebelum anda memutuskan membeli sabun tersebut.

  • Kurang Sadar Akan Penyebab Kulit Kering Pada Bayi

Perlu diingat bahwa kulit bayi mudah sekali berubah menjadi kering, maka dari itu jangan lupa untuk mengoleskan krim khusus bayi yang berguna untuk menjaga kelembapan kulit. Baik digunakan setelah bayi mandi atau siang hari.

  • Bergonta-Ganti Shampoo

Dr. Rini Sekartini SpOg mengatakan bahwa bayi yang baru lahir tidak boleh terlalu sering menggunakan shampoo, selain itu gunakan shampoo yang sesuai dengan jenis rambut bayi, hindari untuk bergonta-ganti pada produk shampoo.

Bersihkan kerak-kerak yang mungkin terdapat pada kulit kepala bayi, alangkah baiknya jika membersihkan rambut menggunakan washlap.

  • Mengabaikan Pemilihan Waktu Mandi

Bayi yang telah dimandikan tentunya akan membuat bayi merasa segar dan lebih relaks, maka dari itu anda harus perhatikan pemilihan kapan waktunya bayi harus mandi.

Contohnya pada saat sore hari, mandikan bayi dijam yang sama setiap harinya. Ketika sore hari bayi telah dimandikan, bayi bisa tidur dengan nyenyak karena tubuhnya sudah terasa segar.

  • Kurang Teliti Dengan Kondisi Bak Mandi

Memandikan bayi yang baru lahir harus hati-hati, karena jika tidak tentunya akan membahayakan. Air didalam bak mandi yang tercampur dengan sabun atau shampoo akan membuat bak mandi menjadi licin yang akan mangakibatkan risiko bayi terjatuh hingga terbentur bak mandi.

Salah satu cara untuk menghindari risiko tersebut dengan menggunakan baby bath helper. Babby bath helper merupakan tempat tidur bayi yang bisa dipasang pada bak mandi, babby bath helper memiliki empat sisi jepitan yang bisa anda jepitkan ke bak mandi. Jepitan tersebut sangat aman untuk digunakan

Tips Memandikan Bayi

Ada beberapa tips yang bisa anda terapkan saat sedang memandikan bayi. Nah, berikut tipsnya tersebut.

  • Jangan Lakukan Dengan Paksa

Jika sudah waktunya bayi untuk mandi dan anda sudah menyiapkan semua perlengkapan mandi namun saat anda membuka bajunya, anak anda sudah mulai rewel lalu menangis,  lebih baik jangan dipasakan. Bila anda memaksakannya dan anak  anda mulai menangis histeris, sebaiknya untuk tidak melanjutkannya.

Mandi memang harus dilakukan agar tubuh si bayi menjadi bersih dan segar, namun bukan berarti anda harus memaksanya untuk tetap mandi walau bayi sudah menangis histeris. Anda bisa mengantinya dengan cara mengelap tubuh bayi menggunakan washlap.

  • Tetap Tenang Dan Jangan Panik

banyak ibu yang merasa panik saat memandikan bayinya apalagi jika itu adalah anak pertamanya. Ketika anda tidak yakin untuk memandikan sang bayi dan merasa sangat panik alangkah baiknya tenangkan diri anda terlebih dahulu. Jika anda panik maka akan membuat bayi anda merasa tidak aman.

Mandikan bayi anda secara perlahan dan tetap bersikap tenang. Upayakan untuk memasang ekspresi wajah yang ceria sambil mengajak bayi bermain-main, harus waspada karena ini akan menjadi faktor keselamatan bayi saat dimandikan.

  • Memeriksa Suhu Air

Sebelum memandikan bayi anda, maka sebaiknya memeriksa terlebih dahulu suhu air tersebut. Air yang digunakan untuk memandikan bayi tidak boleh terlalu panas atau terlalu dingin.

Untuk mengatasi hal tersebut, anda bisa memeriksanya dengan mencelupkan sikut anda kedalam air, karena sikut merupakan bagian yang lebih sensitif dibandingan bagian tubuh lainnya. Lebih baik untuk mencampur air panas dan dingin untuk memandikan bayi agar memiliki kehangatan air yang tepat.

Perhatikan urutan air yang benar, dimulai dari air dingin lalu tuangkan air panas, hal ini dikarenakan banyak anak yang mengalami kejadian terseduh air panas karena sang ibu lupa untuk memasukan air dingin, maka dari itu lebih baik menuangkan air dingin terlebih dahulu.

  • Kreatif

Bayi sering menangis ketika dimandikan, anda tidak perlu merasa khawatir akan hal tersebut. Banyak cara yang bisa dilakukan agar saat memandikan sang bayi menjadi lebih menyenangkan.

Anda bisa memenuhi bak mandi dengan berbagai jenis mainan mengambang yang aman untuk bayi. Setelah itu buatlah permainan dan perkenalkan jenis mainan tersebut.

Jadilah sosok yang kreatif saat memandikan bayi  agar sang bayi merasa nyaman dan anda pun merasa tenang saat memandikannya. Dengan begitu bayi tidak akan mudah menangis saat dimandikan.

Nah, itu dia beberapa daftar peralatan mandi untuk bayi yang baru saja lahir, serta tips tips terkait lainnya, silahkan diterapkan.